Jika anda sudah mahir dengan Windows, silahkan baca artikel lain yang
lebih berbobot sebab trik ini khusus untuk pemula dan membahas
pengetahuan awal tentang Windows 7 Operating System.
Langsung saja! Jika anda sering menggunakan Windows XP, anda pasti pernah menggunakan fasilitas pembuka Windows Explorer dengan cara klik kanan pada Star
t Menu kemudian memilih Explore. Lalu bagaimana dengan Windows 7? Apakah hasilnya masih sama? Tentu akan berbeda.
Pada saat anda klik kanan Start Menu dan memilih “Open Windows Explorer”, jendela Explorer akan tetap terbuka namun terletak pada folder Libraries, bukan folder Start Menu.
Bagaimana caranya agar bisa masuk ke Folder dari Start Menu seperti pada Windows XP? Jawabanya sangat mudah. Klik tombol Start, arahkan mouse pada bagian All Programs, lanjutkan dengan klik kanan mouse dan terakhir pilih Open All Users.
Berhasil. Sekarang folder Start Menu Windows 7 bisa dibuka dengan mudah.
Silahkan mencoba dan pastikan berhasil.
SEMOGA BERMANFAAT
Silahkan untuk mampir ke facebook saya klik di bawah ini
Silahkan untuk mampir ke facebook saya klik di bawah ini
Purnama Sidik |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar